Masyarakat Padati Himpang Lime Toboali Pada Malam Perayaan Hari Jadi Provinsi Babel Ke 23
Tsabangnews.com,_Malam Perayaan Hari Jadi Provinsi Bangka Belitung ke-23, yang digelar dikawasan himpang lime habang (Toboali) dipadati masyarakat dan para tamu undangan dari berbagai daerah. Selasa (21/11/2023).
Malam peringatan Hari Jadi Babel ke-23 yang digelar di pusat kota Toboali tersebut juga dihadiri oleh para tokoh presidium pembentukan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Dr. Safrizal Zakaria Ali, mengajak seluruh elemen untuk dapat bekerja sama untuk mengisi peringatan Hari Jadi Provinsi Babel yang ke-23 kali ini.
“Di usia yang ke-23, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sedang manis-manisnya dengan segala potensi sumber daya alam yang ada. Untuk itu mari kita bersama singsingkan lengan baju, isi pembangunan Bangka Belitung dengan bekerja bersama-sama, “Ucapnya.
“Bangka Belitung memiliki potensi yang luar biasa, maka di momen peringatan Hari Jadi Babel yang ke-23 ini, bagaimana meneruskan perjuangan dan cita-cita para pahlawan pejuang pembentukan Provinsi ini, “Sambungnya.
“Karena saya percaya dan yakin melihat potensi yang ada di Bangka Belitung baik mineral maupun potensi alamnya yang luar biasa, masyarakat Bangka Belitung dapat lebih cepat sejahtera, “Ujarnya.
Selain itu, Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid juga menyampaikan bahwa acara pada malam hari ini bertujuan untuk mengingat bagaimana perjuangan para presidium sehingga berdiri dan terbentuknya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
“Kami mengucapkan terimakasih atas perjuangan para presidium, berkat kalian kami bisa menikmati dan mengisi kemerdekaan ini. Kami yang muda hanya pengisi dengan mencoba terus berbuat yang terbaik untuk Bangka Belitung dan Bangka Selatan, “Sebutnya.
Dirinya juga menyatakan, bahwa bersama dengan jajarannya di Pemerintahan Kabupaten Bangka Selatan akan menjadi garda terdepan dalam membantu tugas Pak Gubernur untuk membangun Provinsi Kepulauan Babel.
“Kami Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan akan berada di garda terdepan membantu tugas Pak Gubernur dalam membangun Provinsi Kepulauan Babel, selama kebijakan Pak Gubernur Pro untuk masyarakat Bangka Belitung, “Tegasnya.
“Saya dan ibu wakil bupati mohon doanya agar senantiasa dapat menjadi pemimpin yang amanah, untuk bisa terus mengembangkan potensi yang ada di Kabupaten Bangka Selatan, “Pungkas Bupati Riza. (Red)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan