Tsabangnews.com,_Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menyatakan bahwa agenda rangkaian kegiatan dan persiapan dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang Ke-79 saat ini sudah siap 95 persen. Toboali, Rabu (14/8/2024).

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Bangka Selatan Evi Sastra saat ditemui awak media diruang kerjanya menyampaikan bahwa rangkaian persiapan dalam kegiatan peringatan HUT RI yang ke-79 sejauh ini telah berjalan lancar.

“Alhamdulillah untuk persiapan rangkaian kegiatan dalam peringatan HUT RI ke-79 tahun ini sudah 95 persen, semua berjalan lancar tinggal menunggu jadwal pelaksanaan saja, “sebutnya.

Menurut Evi Sastra seluruh rangkaian kegiatan dan pelaksanaan telah dipersiapkan dengan baik, dengan menyesuaikan kondisi serta kemampuan keuangan Pemerintah daerah saat ini.

“Semua sudah sesuai jadwal, mulai dari seleksi, karantina serta pengukuhan anggota Paskibraka, gerakan nasional pembagian bendera, persiapan pelaksanaan upacara penaikan dan penurunan bendera, pelaksanaan kegiatan pawai indah, baris-berbaris, serta pawai karnaval hingga malam penutupan, “jelasnya.

Evi Sastra juga menyebutkan bahwa dalam rangkaian kegiatan secara keseluruhan tidak ada perubahan yang signifikan, masih sama sebagai mana peringatan dalam tahun-tahun sebelumnya. Meskipun ada beberapa kegiatan yang harus disesuaikan dengan kondisi anggaran yang ada namun tetap diupayakan terlaksana dengan maksimal.

“Untuk rangkaian persiapan HUT RI sendiri sudah dimulai sejak seleksi anggota Paskibraka yakni pada bulan Februari kemarin. Tahapan demi tahapan telah dilaksanakan sesuai jadwal, hingga nanti terakhir pelaksanaan malam penutupan dan pembagian hadiah yang diagendakan pada tanggal 31 Agustus 2024, “tutupnya. (red/am).