Tsabangnews.com, _ Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Pulau Besar melaksanakan IHT (In House Training) dalam rangka Penerapan Kurikulum Merdeka. Dengan mengusung tema penyusunan kurikulum, dokumen sekolah dan peningkatan kompetensi guru, kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 4 hingga 6 September 2024.

Kepala SMA Negeri 1 Pulau Besar Harta Lubis, S.Pd menyampaikan bahwa kegiatan In House Training dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas mutu pendidikan di sekolah. Selain itu, kegiatan ini juga menghadirkan narasumber istimewa yakni Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yakni Dr. Ervawi, S.Pd. M.Pd, MM.

“Dengan dilaksanakan IHT ini, semoga bisa memberikan perubahan dan pencerahan bagi guru dalam melaksanakan kegiatan mengajar di kelas, serta meningkatkan kemampuan pendidik dan mencari referensi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, “jelasnya, Jum’at (6/9/2024).

Menurut Harta Lubis, kegiatan ini IHT ini diharapkan dapat serta membuat mindset guru terupdate dan selalu upgrade dalam mewujudkan pendidikan yang berpusat pada siswa serta pembelajaran yang menyenangkan, sesuai dengan kodrat alam, zaman serta potensi yang dimiliki oleh peserta didik.

“Perkembangan teknologi saat ini semakin canggih, karena itu kualitas guru harus terus dikembangkan sehingga dalam proses pembelajaran juga mampu untuk menjawab tuntutan perkembangan dan juga kurikulum, “ujar Kepsek SMA Negeri 1 Pulau Besar tersebut.

“Selain itu, harapan kami kegiatan ini bisa mengembangkan potensi yang dimiliki oleh para guru yang ada di SMA Negeri 1 Pulau Besar, agar dapat memberikan pelayanan yang lebih maksimal serta lebih baik lagi kepada peserta didik dimasa yang akan datang, “tutupnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan IHT tersebut juga nampak dihadiri oleh Kacabdin wilayah III Dr. Wahyudi Himawan, S.Si, M.T, Pengawas Binaan SMAN 1 Pulau Besar Nurhasan, S.Pd, MM, dan Ibu Ati Lasmanawati, M.Pd selaku Pengawas Cabdin Wil.I. (red/**).